Cara Mempercepat Koneksi Internet Dengan Setting DNS

Segala aktivitas dalam internet seperti chatting, browsing ataupun streaming merupakan beberapa hal yang sering dilakukan setiap orang dalam internet. namun untuk mendukung aktivitas tersebut, tentunya harus didukung dengan memiliki kecepatan internet yang tinggi sehingga segala aktivitas yang kita lakukan berjalan lancar.
Ada beberapa cara yang bisa di lakukan untuk mempercepat koneksi internet, diantaranya dengan cara merubah settingan-settingan tertentu dalam sebuah program komputer. dalam hal ini ada sebuah cara yang dapat dilakukan untuk mempercepat koneksi internet yaitu dengan cara merubah settingan DNS yang anda pakai dengan menggunakan OpenDNS. Cara ini dapat dilakukan dengan cara mengganti IP Address sebelumnya dengan menggunakan IP Address yang baru yang dimiliki OpenDNS. Berikut adalah Cara Mempercepat Koneksi Internet Dengan Setting DNS.

1. Buka Control Panel
2. Pilih Network and Internet.
3. Pilih Network and Sharing Center.
4. Pada bagian ini pilih Change Addapter Setting.
5. Selanjutnya Klik Kanan pada bagian Wireless Network Connection dan pilih Properties.
6. Selanjutnya pilih pada bagian Internet Protocol Version 4 (TCP/IPv4) dan pilih Properties.
7. Selanjutnya pada bagian ini pilih Use The Following DNS Server.
8. Isi Preferred DNS Server : 208 . 67 . 222 . 222
    Isi Alternate DNS Server : 208 . 67 . 220 . 220
9. Klik OK.

Sekian Cara Mempercepat Koneksi Internet Dengan Setting DNS. Mudah-Mudahan cara serta langkah-langkah diatas dapat berhasil dan dapat membuat koneksi internet anda lebih cepat dari sebelumnya. Selamat Mencoba.


0 Response to "Cara Mempercepat Koneksi Internet Dengan Setting DNS"