Cara Update DirectX

Mungkin tidak banyak orang yang tahu apa itu DirectX, namun buat yang sangat hobi bermain game tentunya ini sangat penting untuk di ketahui. DirectX merupakan kumpulan API yang berfungsi untuk menangani berbagai tugas khususnya permainan komputer dalam sistem operasi Microsoft Windows.
Namun terkadang ada sedikit masalah ketika kita akan bermain game, biasanya ketika anda sudah install game tetapi game tersebut tidak bisa jalan dan malah muncul sebuah peringatan yaitu The program can't start because d3dx9_32.dll is missing from your computer. Try reinstalling the program to fix this problem. untuk mengatasi hal yang satu ini yaitu kita harus mengupdate directX sehingga dengan begitu maka directX akan berubah menjadi ke versi yang lebih baru.
Lalu bagaimana cara updatenya ? sekarang kita hanya perlu mengikuti langkah-langkah berikut ini yaitu Cara Update directX.

1. Pastikan komputer anda terhubung ke internet.
2. Download software updatenya disini.
3. Setelah selesai mendownload, buka file tersebut sama seperti ketika ingin menginstall program.
4. Selanjutnya akan terlihat seperti seolah-olah mendownload program.
5. Selanjutnya tinggal ikuti proses install sampai selesai.
6. Setelah selesai install, restart komputer.
7. Selesai.


0 Response to "Cara Update DirectX"